Selain elemen pertunjukan yang tampak di depan panggung, senii pertunjukan juga membutuhkan kemampuan manajerial belakang panggung yang cukup rumit. Kerja keproduseran dalam seni pertunjukan meliputi sponsorship, penyusunan tim kerja, pendampingan artistik, strategi pemasaran dan manajemen penonton.
Dalam kelas ini, manajemen produksi pertunjukan yang dipelajari adalah seni pertunjukan tunggal khususnya pentas teater satu kelompok.
Tempat : Kantor Titimangsa. Jl. Jatipadang V No. 2, Pasar Minggu, Jakarta Selatan
Waktu: Juni 2023
Pengampu: Pradetya Novitri